Merauke-Kawattimur, Guna menciptakan situasi yang aman dan kondusif khususnya pada malam hari,Anggota Polres Merauke yang tergabung dalam operasi pekat matoa 2018 melaksanakan patroli dan menyambangi tempat tempat hiburan malam.Selasa(16/10/18) malam
Sebelum di laksanakan Patroli, Kabag Ops Polres Merauke AKP Leonardo Yoga, S.IK yang memimpin Apel terlebih dahulu mengatakan kita akan melaksanakan Operasi dengan Sandi Pekat Matoa 2018 di tempat hiburan malam yang berada di Kab. merauke.

“Dalam operasi sasaran kita yaitu Narkoba, Miras, Sajam dan Senjata Api serta Surat ijin tempat hiburan, Kami harapkan dalam bertindak dilapangan secara profesional jangan arogan, Apabila ditemukan barang bukti supaya diamankan dan di bawa ke Polres Merauke” Ungkap AKP Leo
Pemeriksaan di lakukan di 4 tempat hiburan malam dan Di lakukan Pemeriksaan terhadap Pengunjung dan Pemandu Karaoke serta Surat Ijin di Bar Flamboyan Jl. Husein Palela Merauke , Bar Sukowati Jl. Husein Palela Merauke, Bar Nikita Jl. Noari Merauke, Bar Quality Jl. Noari Merauke
Dalam Pelaksanaan Operasi Pekat Matoa 2018 telah diamankan 16 Pemandu Karaoke yang Kartu Kuningnya sudah tidak berlaku
Selanjutnya para penmadu di bawa ke mapolres merauke untuk dilakukan pendataan dalam pengurusan Kartu Kuning untuk mempermudah dalam pengawasan selanjutnya dan langsung dikembalikan ke Bar Masing – masing. (Ba)